Fitur Ini Harus Ditambahkan Ke Aplikasi WYSIWYG Email

2 menit baca
Development

TL;DR

Saya membutuhkan promosi artikel lewat email untuk dibagikan ke pelanggan. Untuk membuat template email marketing saya akan memakai aplikasi WYSIWYG Email. Namun proyek personal milik saya ini tidak memiliki fitur layout artikel, maka saya harus menambahkan fiturnya terlebih dahulu untuk mulai menggunakannya.

WYSIWYG Email adalah proyek personal milik saya, yang saya kerjakan di sela-sela mencari pekerjaan pada Q4 tahun 2023. Aplikasi ini berguna untuk membuat template email marketing secara cepat dan rapih. WYSIWYG Email akan menghasilkan kode yang dapat langsung disalin ke aplikasi email, tentunya dengan format penulisan HTML. Baca opini saya tentang WYSIWYG Email.

WYSIWYG Email dibuat menggunakan React sebagai library JavaScript dengan vanilla CSS. Untuk menambahkan fitur layout artikel sepertinya tidak terlalu sulit, saya hanya perlu menambahkan form tambah widget, entah menggunakan yang sudah ada atau harus tersendiri, yang akan menambahkan komponen ke kanvas dan dapat dikustomisasi lewat form. Terasa cukup singkat.

Kasus paling menguntungkan dengan ditambahkannya fitur layout artikel ini adalah jika aplikasi ini digunakan untuk membuat template email bisnis, berisi berita terkait produk sebagai bahan promosi bisnis tersebut. Saya belum tertarik untuk memikirkan pencegahannya, karena tujuannya tetap sebagai solusi kepada yang membutuhkan template email marketing, dalam kasus fitur layout artikel ini adalah saya sendiri.